( CATATAN PERJALANAN MAHAMERU 22-24 JUNI 2015 ) Minggu pagi 22 Juni 2015 adalah awal perjalananku menuju "atap Pulau Jawa". Bersama ketiga teman anggota KUMAN JELAGUTAN, yaitu Fisal, Sauqi, dan Dio. Genap berempat kami sepakat untuk berangkat dari rumak pukul 05.00 WIB dan diawali dengan sholat Shubuh berjamaah di Masjid Al Fachrudin Universitas Muhammadiyah Malang. Udara saat itu terasa mengkuliti kami, dalam dingin kami bemunajat kepada Allah agar dilindungi, dimudahkan dan dipertemukan kembali dengan keluarga nanti. Kami menggunakan dua sepeda motor bergegas menuju desa terakhir sekaligus tempat parkir sepeda motor para pendaki, Ranu Pani. Dengan melewati rute pada umumnya, yaitu dari kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang jalan terus menanjak ditambah udara yang makin beringas. Aku yang berada di belakang Dio seakan tertarik gravitasi ditambah dengan bebean berat carrier yang aku bawa. Kami membawa peralatan wajib yang harus dibawa saat mendaki seperti
Berbagi segala, Memanusiakan manusia, Pejuang Impian